Tidak bosan-bosannya mimin selalu mengulang kata-kata bahwa Bali memiliki sejuta keindahan yang membuat orang-orang selalu tertarik untuk mengunjungi Bali. Banyak dari wisatawan yang menyukai dan mengunjungi pasir putih, danau, air terjun hingga persawahan seperti Tempat Wisata Jatiluwih Rice Terrace.

Meskipun sama-sama menyuguhkan pemandangan persawahan, Jatiluwih Terraces tentunya memiliki perbedaan dibanding Tegalalang. Area sawah terasering Jatiluwih terletak di bawah kaki Gunung Batukaru. Hamparan sawah berteras di Jatiluwih bisa menjadi salah satu destinasi wisata yang cocok untuk melepas penat selain Ubud.

Arti Nama Desa Jatiluwih

Kata Jatiluwih berasal dari 2 kata yakni “Jati” dan “Luwih” yang berarti benar-benar indah.

Area persawaan yang ada di Jatiluwih sangatlah luas. Destinasi wisata satu ini berada pada ketinggian 700 meter di atas permukaan laut. Kawasan persawahan ini ditata bertingkat atau berundak dengan luas sekitar 636 hektar sawah berbentuk terasering. Jadi dapat dikatakan bahwa daerah ini menjadi kawasan persawahan terbesar yang ada di Bali.

jatiluwih

For Your Information, Presiden Amerika Serikat ke 44 yakni Bapak Barack Obama diberitakan mengunjungi dan berlibur ke Bali. Banyak orang termasuk awak media menduga bahwa Pak Obama akan datang dan berkunjung ke Ubud, tapi nyatanya mereka mengunjungi Jatiluwih Rice Terrace loh,!

jatiluwih obama

Pada 29 Juni 2020, Google Doodle menampilkan keindahan sistem irigasi tradisional Bali. Destinasi wisata ini menjadi warisan budaya tak benda yang ditetapkan oleh UNESCO pada tahun 2012. Oleh sebab itu objek wisata ini indah dan ditangani oleh masyarakat setempat yang sudah ahli

Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan

  • Belajar bertani

Masyarakat setempat menawarkan pembelajaran terkait pertanian, seperti menanam padi. Jadi jika kamu ingin sekali mencoba hal baru seperti menanam padi, disini adalah tempat yang tepat buat kamu untuk belajar.

  • Mengunjungi pura kuno

Di sekitar area persawahan terdapat Pura Luhur Sri Rambut Sedana. Pura ini terletak di lereng Gunung Batukaru yang dipercayai sebagai tempat untuk memohon kesejahteraan, kemakmuran dan kesuburan.

  • Berjalan menjelajahi terasering dan desa

Jika kamu penasaran dan ingin menjelajahi area persawaha, kamu bisa berkeliling menggunakan sepeda yang disewakan oleh masyarakat setempat.  Kamu juga bisa melakukan trekking di beberapa warung milik warga. Sepeda yang disewakan disini memiliki rentang harga Rp 50.000 – Rp 70.000 untuk sepeda MTB sedangkan sepeda electric sekitar Rp 200.000.

  • Membeli produk beras merah khas Jatiluwih

Salah satu hal yang membuat Jatiluwih ditetapkan menjadi warisan budaya UNESCO adalah Padi Bali Merah. Desa ini menjadi produsen utama beras merah dengan warna, bau dan rasa beras yang cukup berbeda karena tidak menggunakan pestisida. Beras merah dan teh beras merah menjadi oleh-oleh andalan khas Desa Jatiluwih

  • Mengunjungi air terjun tersembunyi

Jika kamu sudah puas dI persawahan dan masih punya waktu, kamu bisa mengunjungi Air Terjun Yeh Hoo yang terletak tersembunyi di balik tegalan. Jalan menuju air terjun tidak sulit dan singkat, kamu hanya perlu menuruni sedikitanak tangga.

  • Berfoto

Tentunya berfoto atau mengabadikian momen di Jatiluwih merupakan hal yang wajib dilakukan oleh wisatawan.

Jam Operasional Destinasi Wisata

Jatiluwih terletak di Penebel, Kabupaten Tabanan, Bali. Destinasi wisata satu ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WITA. Mimin nyaranin kamu datang ke sini antara pagi pukul 08.00-11.00 WITA atau pada sore hari pada pukul 15.00-17.00 WITA. Kenapa? Karena kamu dapat melihat-lihat aktivitas para petani yang ada di area persawahan.

Ketika kamu ingin masuk ke area wisata ini, pertama kamu akan melewati counter tiket masuk. Kemudian kamuj akan melewati jalan raya dan di sepanjang pinggir jalan kamu akan menikmati pemandangan persawahan tersebut. Kemudian kamu harus parkir kendaraanmu di area pinggir jalan yang luas agar tidak mengganggu jalan para pengemudi yang lewat. Kamu akan menemukan tulisan Jatiluwih berwarna merah yang cukup besar di pinggir sawah, dan ikuti saja petunjuknya. Setelahnya kamu akan menemukan pintu masuk, dimana terdapat peta atau track yang bisa kamu gunakan untuk jalan-jalan di area sawah. Setiap track sudah diberikan warna yang berbeda-beda, dimana ada track jalur pendek berwarna merah dengan jarak sekitar 1,4 km sedangkan track jalur panjang berwarna hijau dengan panjang rute sekitar 5,5 km.

Tiket Masuk Destinasi Wisata

Bagi kamu yang akan mengunjungi area sawah terasering satu ini, kamu tidak perlu khawatir untuk mengeluarkan uang yang banyak. Karena kamu tidak perlu merogoh kocek untuk masuk ke objek wisata ini jika hanya sekedar lewat, foto-foto tanpa nongkrong ke warung atau memasuki area persawahan. Jadi untuk yang mau liburan di Bali dengan wisata murah, Jatiluwih Rice Terrace merupakan salah satu andalannya.

Jika kamu ingin berwisata di Bali, kamu bisa sewa mobil Bali atau memesan paket wisata Bali melalui 777 Bali Tour dengan harga yang murah dan terjangkau.  Kamu bisa mengunjungi Instagram, TikTok, Facebook, website dan WhatsApp 777 Bali Tour untuk mengetahui update promo paket wisata yang menarik. 777 Bali Tour akan membantu perjalanan liburanmu lebih menyenangkan.