Bali merupakan salah satu tempat wisata favorit dan tempat untuk menghabiskan masa liburan banyak orang, baik warga lokal maupun internasional. Saat merencanakan liburan ke Pulau Bali, tentunya kamu harus menyusun rencana perjalanan wisatamu dan tentunya kamu harus mengetaui informasi mengenai tempat-tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.  Bagi yang sudah pernah berlibur ke Pulau Dewata ini tentunya akan lebih mudah untuk merencanakan perjalanan wisatanya, namun bagi yang baru pertama kali akan berlibur ke Bali mungkin agak sulit menentukan tempat wisata yang sesuai dengan target kegiatan liburannya sendiri.

Eitss kamu ga perlu kuatir akan hal tersebut, karena mimin akan menjelaskan hal-hal yang menarik dari tempat-tempat wisata Bali yang akan membantu kamu menentukan rencana perjalananmu!

1. Uluwatu

Uluwatu terletak di bagian selatan Pulau Bali. Ciri khas dari daera Uluwatu adalah terdapat banyak sekali koleksi pantai, mulai dari yang sangat terkenal hingga pantai tersembunyi. Beberapa diantaranya ada Pantai Pandawa, Pantai Melasti, Pantai Dreamland, Pantai Balangan, Pantai Green Bowl, Pantai Padang-Padang, Pantai Suluban, Pantai Bingin dan masih banyak lagi. Selain pilihan pantai yang banyak, Uluwatu juga memiliki koleksi beach club dan party yang sangat seru, rugi jika kamu ke Bali tanpa mengunjungi club yang ada di Uluwatu.

tempat wisata bali

2. Canggu

Canggu merupakan salah satu daerah yang banyak ditinggali oleh para backpacker. Banyak yang menjadikan daerah Canggu sebagai tempat tinggal nomaden. Di Canggu, kamu bisa menemukan berbagai jenis kafe, bar yang menarik untuk dikunjungi. Kamu juga bisa menikmati keindahan pantai dengan bersantai di bar/ kafe, serta ombak di Canggu sangat cocok untuk berselancar lho.

canggu

Ubud

Ubud memiliki ciri khas alam yang sangat indah, yang menawarkan keindahan persawahan serta banyak pilihan wisata yang menantang seperti adventure bahkan kamu bisa melakukan spiritual healing.

tempat wisata ubud

Sidemen

Di Sidemen kamu bisa menikmati keindahan pemandangan alam serta meneksplor budaya Bali.

tempat wisata sidemen

Berawa

Berawa memiliki ciri khas tempat kafe yang unik, beach club, beach day dan spot sunset yang sangat bagus.

tempat wisata berawa

 

Lovina

Lovina merupakan salah satu tempat wisata di Pulau Bali yang memiliki pesona laut yang sangat indah. Kamu bisa menyaksikan pertunjukan binatang laut seperti lumba-lumba yang menggemaskan . Selain itu, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas air seperti snorkeling, memancing dan lain sebagainya.

tempat wisata lovina

Seminyak

Banyak yang mengenal Seminyak sebagai kawasan yang memiliki jajaran kafe yang sangat keren dan memiliki berbagai pilihan tempat belanja yang sangat hits. Benar sekali, Seminyak memiliki banyak sekali pilihan tempat untuk menikmati nightlife, bar serta club.

tempat wisata seminyak

Tanah Lot

Tanah Lot memiliki ciri khas sebuah pantai yang terdapat pura di atas bongkahan batu karang di lepas pantainya. Hal ini tentunya menjadi daya tarik Tanah Lot dan menjadikan Tanah Lot menjadi salah satu tempat wisata favorit di Bali.

tanah lot

Umalas

Umalas merupakan salah satu daerah wisata Bali yang memiliki ciri-ciri seperti suasana yang tenang, didukung dengan adanya persawahan. Selain itu, di Umalas kamu bisa menikmati alam di berbagai pilihan kafe serta bisa berelaksasi dengan spa.

umalas

Bedugul

Bedugul merupakan salah satu spot terbaik untuk berwisata di Pulau Bali yang memiliki ciri khas pemandangan Danau Beratan, Pura yang memiliki ciri khas arsitektur Bali. Banyak wisatawan yang mengabadikan keberadaan pura ini dan menjadikan kurang afdol jika ke Bali tanpa mengunjungi dan berfoto di pura yang ada di Bedugul.

bedugul

Kintamani

Kintamani merupakan salah satu tempat wisata yang memiliki pemandangan Gunung Batur dan Danau Batur. Dera ini bisa menjadi pilihan tempat untuk melakukan camp. Udara di Kintamani sangatlah sejuk dan segar sehingga bisa menghilangkan penat di Kintamani ini.

kintamani

Lempuyang

Di Lempuyang kamu bisa menemukan pura tertua di Bali yang biasa dijadikan sebagai spot wisata favorit para wisatawan. Banyak sekali wisatawan yang mengabadikan keindahan pura tersebut, bahkan membuatnya menjadi konten.

lempuyang

Nusa Penida

Nusa Penida adalah salah satu tempat wisata favorit jika sedang berada di Bali. Daerah ini sebenarnya tidak satu pulau dengan Pulau Bali, namun masih termasuk daerah Bali. Tempat wisata satu ini menawarkan berbagai jenis pantai yang sangat indah, salah satunya adalah Klingking Beach dimana memiliki pesona pantai pasir putih dengan pemandangan alam yang sangat asri.

nusa penida

Nusa Lembongan

Selain Nusa Penida, daerah Bali yang berbeda pulau dengan Pulau Bali yang banyak dikunjungi adalah Nusa Lembongan. Nusa Lembongan menawarkan pemandangan pantai pasir putih dengan tebing karang alami. Selain itu, terdapat pula hutan bakau yang menambah keindahan alam di Nusa Lembongan.

nusa lembongan

Klungkung

Klungkung merupakan daerah wisata yang memiliki karakteristik area yang tenang, dengan mayoritas pantainya berpasir itam.

klungkung

Munduk

Munduk merupakan salah satu daerah wisata Bali yang memiliki banyak koleksi air terjun. Daerah ini disebut juga dengan London of Bali.

Sanur

Sanur berlokasi dekat dengan ibukota Provinsi Bali, yaitu Denpasar dengan memiliki ciri pantai dengan air yang tenang sehingga kurang cocok untuk berselancar atau surfing. Selain itu terdapat Museum yang biasa wisatawan kunjungi, yakni Museum Le Mayeur.

Jembrana

Jembrana berada di daerah utara Pulau Bali, dimana di embrana terdapat Taman Nasional Bali Barat yang menarik wisatawan untuk berkunjung ke Jembrana.

Amed

Jika kamu ingin menikmati keindahan matahari terbenam, Amed adalah salah satu pilihan tempat yang sangat cocok untuk kamu nikmati. Terdapat sunset point yang bagus serta terdapat keindahan bawah laut yang sangat memanjakan mata.

Bangli

Bangli merupakan daerah yang memiliki satu desa yang terkenal sebagai desa terbersih di dunia, yaitu Desa Panglipuran.

Silakarang

Jika kamu menyukai adventure, Silakarang merupakan tempat yang sangat cocok untuk bermain ATV.

Padang Bai

Padang Bai merupakan salah satu lokasi snorkeling paling terkenal di Bali.

 

Jika kamu bingung ingin ke tempat wisata Bali, kamu bisa sewa mobil Bali atau memesan paket wisata Bali melalui 777 Bali Tour dengan harga yang murah dan terjangkau.  Kamu bisa mengunjungi Instagram, TikTok, Facebook, website dan WhatsApp 777 Bali Tour untuk mengetahui update promo paket wisata yang menarik. 777 Bali Tour akan membantu perjalanan liburanmu lebih menyenangkan.